MTA KOTA TANGERANG»
TAUSYIAH
»
REZEKI
REZEKI
Posted by Pemuda MTA Kota Tangerang Senin, 09 April 2018 |
TAUSYIAH
Oleh : Ustadz Zainal Abidin Lc bin Syamsudin
![]() |
Pemandangan bahwa Allah lah yang mengatur pembagian rezki bagi seluruh makhluknya |
Yang kerja keras belum tentu mendapat
banyak.
Yang kerja sedikit belum tentu mendapat
sedikit.
Karena sesungguhnya sifat Rezeki adalah
mengejar, bukan dikejar.
Rezeki akan mendatangi,
bahkan akan mengejar,
hanya kepada orang yang pantas
didatangi.
Maka, pantaskan dan patutkan diri untuk
pantas di datangi, atau bahkan dikejar rezeki.
Inilah hakikat ikhtiar,
Setiap dari kita telah ditetapkan
rezekinya sendiri-sendiri.
Karena ikhtiar adalah kuasa manusia,
namun rezeki adalah kuasa Allah Azza Wajalla.
Dan manusia tidak akan dimatikan, hingga
ketetapan rezekinya telah ia terima, seluruhnya.
Ada yang diluaskan rezekinya dalam
bentuk harta,
Ada yang diluaskan dalam bentuk
kesehatan,
Ada yang diluaskan dalam bentuk
ketenangan, keamanan,
Ada yang diluaskan dalam kemudahan
menerima ilmu,
Ada yang diluaskan dalam bentuk keluarga
dan anak keturunan yang shalih,
Ada yang dimudahkan dalam amalan dan
ibadahnya.
Dan yang paling indah, adalah diteguhkan
dalam hidayah Islam.
Hakikat Rezeki bukanlah hanya harta,
rezeki adalah seluruh rahmat Allah Ta’ala.
![]() |
8 Jenis/macam rezki dari Allah SWT |
Adapun 8 Jenis rezeki dari Allah taala :
1. Rezeki Yang Telah Dijamin.
وَمَا مِن دَابَّةٍ فِي الْأَرْضِ إِلَّا
عَلَى اللَّهِ رِزْقُهَا وَيَعْلَمُ مُسْتَقَرَّهَا وَمُسْتَوْدَعَهَا كُلٌّ فِي كِتَابٍ
مُّبِينٍ
“Tidak ada satu makhluk melatapun yang
bergerak di atas bumi ini yang tidak dijamin ALLAH rezekinya.”
(Surah Hud : 6).
2.
Rezeki Karena Usaha.
وَأَن لَّيْسَ لِلْإِنسَانِ إِلَّا مَا سَعَى
“Tidaklah manusia mendapatkan apa-apa
kecuali apa yang dikerjakannya.”
(Surah An-Najm : 39).
3. Rezeki Karena Bersyukur.
لَئِن شَكَرْتُمْ لَأَزِيدَنَّكُمْ وَلَئِن
كَفَرْتُمْ إِنَّ عَذَابِي لَشَدِيدٌ
“Sesungguhnya jika kamu bersyukur pasti
Kami akan menambah (nikmat) kepadamu.”
(Surah Ibrahim : 7).
4. Rezeki Tak Terduga.
وَمَن يَتَّقِ اللَّهَ يَجْعَل لَّهُ مَخْرَجًا(
) وَيَرْزُقْهُ مِنْ حَيْثُ لَا يَحْتَسِبُ
“Barangsiapa yang bertakwa kepada Allah
niscaya Dia akan menjadikan baginya jalan keluar dan memberi nya rezeki dari
arah yang tidak disangka-sangkanya.”
(Surah At-Thalaq : 2-3).
5. Rezeki Karena Istighfar.
فَقُلْتُ اسْتَغْفِرُوا رَبَّكُمْ إِنَّهُ
كَانَ غَفَّارًا ( ) يُرْسِلِ السَّمَاءَ عَلَيْكُم مِّدْرَارًا
“Beristighfarlah kepada Tuhanmu,
sesungguhnya Dia adalah Maha Pengampun, pasti Dia akan mengirimkan hujan
kepadamu dengan lebat, dan memperbanyak harta.”
(Surah Nuh : 10-11).
6. Rezeki Karena Menikah.
وَأَنكِحُوا الْأَيَامَىٰ مِنكُمْ وَالصَّالِحِينَ
مِنْ عِبَادِكُمْ وَإِمَائِكُمْ إِن يَكُونُوا فُقَرَاءَ يُغْنِهِمُ اللَّهُ مِن فَضْلِهِ
“Dan nikahkanlah orang-orang yg masih
membujang di antara kamu, dan juga orang-orang yang layak dari hamba sahayamu
baik laki-laki dan perempuan. Jika mereka miskin, maka Allah akan memberikan
ke- cukupan kepada mereka dengan kurnia-Nya.”
(Surah An-Nur : 32).
7. Rezeki Karena Anak.
وَلَا تَقْتُلُوا أَوْلَادَكُمْ خَشْيَةَ
إِمْلَاقٍ نَّحْنُ نَرْزُقُهُمْ وَإِيَّاكُمْ
“Dan janganlah kamu membunuh anak-anakmu
kerana takut miskin. Kamilah yang akan menanggung rezeki mereka dan juga
(rezeki) bagimu.”
(Al-Israa’ : 31).
8. Rezeki Karena Sedekah
مَّن ذَا الَّذِي يُقْرِضُ اللَّهَ قَرْضًا
حَسَنًا فَيُضَاعِفَهُ لَهُ أَضْعَافًا كَثِيرَةً
“Siapakah yang mahu memberi pinjaman
kepada Allah, pinjaman yang baik (infak & sedekah), maka Allah akan melipat
gandakan pembayaran kepadanya dengan lipatan yang banyak.”
(Qur'an Surah Al-Baqarah : 245).
~ Wallahu musta’an ~
Artikel Popular
-
Dipost Tanggal : 27 February 2018 | Oleh : AgusRiyanto TANGERANG - Pemuda MTA nampak antusias mendengarkan pengarahan dan tausiyah ke...
-
Kisah tentang santunnya perilaku Rasulullah Muhammad SAW selalu saja mengharu biru, inspiratif, dan selalu relevan sepanjang zaman. Sika...
-
Assalamualaikum, , Aktifitas perdana pemuda MTA Tangerang dalam menyikapi tentang kajian internet yang sehat, dalam hal ini kami mengajak k...
-
Pemuda MTA Tangerang telah sukses menyelenggarakan latihan futsal dengan Pemuda MTA Pasar Kemis, kegiatan yang dilaksanakan pada ahad 14 s...
-
Bangsa Indonesia patut bersyukur dengan semboyan yang dipegang oleh Burung Garuda Pancasila yakni Bhinneka Tunggal Ika. Semboyan t...
Tidak ada komentar: